Perubahan Iklim
Krisis iklim lainnya
Perubahan iklim adalah ujian paling berat bagi umat manusia. Beban ini akan lebih banyak ditanggung oleh generasi muda. Seberapa baik generasi muda memahami tantangan perubahan iklim ini?
UNICEF + Gallup bertanya kepada kaum muda + generasi tua di 55 negara tentang pengalaman hidup mereka saat ini.
Baca selengkapnya tentang survei iniJawab pertanyaan di atas untuk mempelajari lebih lanjut tentang perubahan yang dialami anak-anak.
Kembali ke pertanyaanRata-rata, 85% kaum muda mengatakan mereka pernah mendengar tentang perubahan iklim.
Jawab pertanyaan di atas untuk mempelajari lebih lanjut tentang perubahan yang dialami anak-anak.
Kembali ke pertanyaanRata-rata, hanya 50% orang menjawab dengan tepat definisi dari perubahan iklim: meningkatnya rata-rata suhu dunia dan peristiwa cuaca yang lebih ekstrem akibat aktivitas manusia.
Sisanya berpendapat bahwa perubahan iklim adalah perubahan suhu musiman.
Jelas bahwa pemahaman tentang perubahan iklim di kalangan kaum muda secara global masih jauh dari sempurna.
Fenomena ini terjadi terutama di negara-negara miskin — yang sangat minim berkontribusi terhadap timbulnya krisis ini — tetapi justru paling rentan merasakan dampaknya.
Rata-rata, 82% kaum muda di negara berpendapatan tinggi mengatakan mereka pernah mendengar tentang perubahan iklim dan mampu mengidentifikasi definisinya dengan tepat.
Rata-rata persentasenya hanya 47% di negara berpendapatan rendah.
Kabar baiknya adalah saat ini semakin banyak orang di dunia yang memahami tentang perubahan iklim dibandingkan 15 tahun yang lalu.
Di tahun 2008, hanya 56% orang yang memahaminya.
Saat ini, sekitar 80% orang memahami tentang perubahan iklim.
Selain itu, ada sedikit perkembangan dalam pemahaman iklim di semua kelompok usia pada periode yang sama.
Namun, pengetahuan iklim secara global gagal memenuhi harapan. Kegagalan memahami krisis iklim ini menghambat kemampuan kita untuk mengatasinya.
Pendidikan iklim dapat membantu memperkuat tuntutan perubahan.